Polsek Wanea Lakukan Pengecekan Bahan Pokok di Pasar Pinasungkulan, Pastikan Stok dan Harga Stabil

MANADO - Polresta Manado – Dalam upaya menjaga kestabilan harga dan ketersediaan bahan pokok di wilayah hukumnya, Polsek Wanea melaksanakan pengecekan langsung di Pasar Pinasungkulan, Karombasan, Senin (6/5/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Wanea bersama sejumlah personel, dengan menyasar sejumlah pedagang bahan pokok seperti beras, minyak goreng, gula pasir, telur, dan kebutuhan pokok lainnya.

Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan tidak adanya penimbunan barang serta mengevaluasi fluktuasi harga menjelang momen hari besar keagamaan. Dari hasil pantauan, harga bahan pokok relatif stabil dan stok masih mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Kapolsek Wanea AKP Fatras Barambae Andawari didampingi Kasi Humas Iptu Agus Haryono menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan pengawasan secara berkala bekerja sama dengan instansi terkait guna mencegah praktik kecurangan seperti penimbunan dan spekulasi harga. “Kami hadir untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya dalam memastikan ketersediaan bahan pangan pokok di pasar-pasar tradisional,” ujarnya.

Kegiatan ini mendapat respons positif dari para pedagang dan pembeli yang berharap pengecekan seperti ini dilakukan secara rutin, agar harga dan stok tetap terjaga serta tidak merugikan masyarakat.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama