Garut – Seorang pria yang diduga pelaku pencurian sepeda motor di Garut, nyaris menjadi korban amukan massa setelah ketahuan melakukan aksi kejahatan.
Namun, berkat respons cepat dua anggota Polres Garut yang sedang bertugas pada peringatan Hari Buruh (May Day), nyawa pria tersebut berhasil diselamatkan dari amukan warga.
Kasat Lantas IPTU Aang Andi Suhandi mengatakan peristiwa ini terjadi di Jalan Tegal Kurdi, Kecamatan Garut Kota, sekitar pukul 12.00 WIB.
Pelaku yang mengenakan kemeja biru dan topi biru dongker dihajar habis-habisan oleh warga setempat setelah ketahuan melakukan pencurian motor.
Kejadian tersebut menarik perhatian warga dan segera mengepung serta menghajar pria tersebut hingga babak belur.
Beruntung, dua anggota Polisi Lalu Lintas Polres Garut yang sedang melaksanakan pengamanan kegiatan May Day, Bripka Ayi dan Briptu Maskadi, berhasil mengendalikan situasi dan melerai pelaku dari amukan warga.
Mereka segera mengevakuasi pria tersebut dan membawanya ke Polres Garut untuk menghindari amukan massa yang semakin memuncak.
"Benar, kami melerai seorang pria yang sudah babak belur setelah dihajar warga. Kedua anggota kami, Bripka Ayi dan Briptu Maskadi, dengan sigap mengevakuasi pria tersebut dan membawanya ke Polres Garut untuk di proses lebih lanjut," Ujar Iptu Aang, Kasat Lantas Polres Garut saat dihubungi awak media. Jumat (2-5-2025).
Saat ini, identitas pelaku masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak kepolisian.
Petugas sedang memeriksa sejumlah saksi mata yang berada di lokasi kejadian dan terus menggali informasi terkait kemungkinan sindikat pencurian sepeda motor yang dapat terlibat dalam aksi tersebut.
Pihak kepolisian menghimbau kepada masyarakat agar tidak bertindak main hakim sendiri dan menyerahkan penanganan kasus kejahatan kepada aparat yang berwenang.
“Proses hukum terhadap pelaku pencurian motor ini akan segera dilanjutkan sesuai dengan aturan yang berlaku.” Pungkas Aang.